17 fakta seputar kaca film mobil yang kamu harus ketahui.
Dalam rangka menyambut hari kemerdekaan Republik Indonesia 17 Agustus, kami menjabarkan fakta seputar kaca film mobil.
Merdeka dari mitos serta panas kabin yang masuk ke kabin mobil, berikut fakta kaca film yang perlu diketahui.
1. Kaca film yang baik sudah pasti memiliki daya tolak sinar ultraviolet sampai 100 persen.
2. Suhu panas yang masuk ke kabin bukan dari sinar ultraviolet matahari.
3. Daya tolak suhu panas matahari yang masuk ke kabin mobil sepenuhnya dipengaruhi dari Infrared Rejection (IRR).
4. Kaca film dengan Ultraviolet Rejection (UVR) tinggi menahan radiasi ultraviolet yang terasa panas langsung di permukaan kulit.
5. Base material logam kaca film tidak akan menggangu sinyal remote untuk kunci pintu mobil karena hanya terpengaruh dari gelombang elektromagnet.
6. Hanya remote sistem infra merah saja yang sulit mendeteksi sensor kunci pintu mobil jika kaca film menggunakan base material logam.
7. Tingkat kegelapan kaca film tidak berpengaruh terhadap peredaman suhu panas matahari yang masuk ke kabin mobil.
8. Kegelapan kaca film dari Visible Light Transmission (VLT) hanya mereduksi intensitas cahaya yang masuk.
9. Kaca film disisakan di bagian pinggir agar tidak mudah terkelupas saat buka-tutup kaca mobil.
10. Butuh dua sampai tiga hari tidak membuka kaca mobil seteleha pasang kaca film untuk mengeringkan perekat.
11. Panas matahari bisa membantu mempercepat pengeringan perekat kaca film setelah terpasang.
12. Jangan pernah menempel suction atau aksesori di kaca film yang baru terpasang karena kaca film bisa terkelupas atau robek.
13. Cegah defogger rusak, saat melepas kaca film harus menggunakan heat gun agar perekat lebih lunak tidak menarik serat tembaga.
14. Kaca film tidak bisa dijadikan sebagai proteksi tindak pencurian pecah kaca mobil karena bukan dirancang untuk tahan rusak.
15. Penggunaan kaca film sangat penting jika terjadi kecelakaan agar pecahan kaca tidak langsung mengenai orang di dalam kabin.
16. Perawatan kaca film saat baru terpasang cukup diusap ringan menggunakan kain dan air bersih.
17. Kaca film terbaik adalah yang tidak gelap namun punya daya tolak suhu panas matahari tinggi.